Senin, 14 Mei 2012

Puisi: Matematika Qalbu



Qalbu ...
Wilayah abstrak tak bisu
Tak tentu luasnya
bukan karna tak hingga real dan imajinernya

Tak mampu di regresi linierkan
Tak mampu di hitung dengan phi kali jari-jari kwadrat
bahkan dengan limit nol maupun tak hingga

Qalbu ...
Abstrak namun himpunan logika
ada konjungsi, disjungsi, implikasi bahkan biimplikasi ...
Yang selalu berhubungan dalam riset pengoperasian rasa ...

Qalbu...
Ceritanya tak pernah diskrit
Selalu ada sampel sbagai proses aljabar
karna ada bahasa yang mampu di programkan ...
Lewat diferensial dan integral indra

Qalbu ...
Numerik tak hingga kata-kata
Penuh dengan pemodelan rasa
korelasi akan peluang terasa ada
Bukan karna nonparametrik
tetapi Qalbu ...
Adalah sebuah sampling dengan analisis kompleks
yang tak mampu di hitung oleh data statistik maupun oleh seorang aktuaria ...

(AP/MatematikaQalbu/100512)

Ciptaan: Agus Pujiarto

Artikel Terkait

Puisi: Matematika Qalbu
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Tinggalkan Jejak, Meriahkan Berkomentar secara sopan :-)
Memasukkan link ke dalam komentar adalah SPAM, maka akan dihapus